BERBAGI
OBROL SANTAI--Bupati Madina Jafar Sukhairi Nasution, Wakil Bupati Atika Azmi Utammi, Wakil Ketua DPRD Sumut Harun Mustafa dan Mudir Musthafawiyah Mustafa Bakri bincang-bincang santai pada acara penutupan MTQ YHA di Medan, Sabtu malam (8-9-2024). (foto: ist)

MEDAN, BERITAHUta.com—Sejumlah tokoh merajut silaturrahmi di sela-sela kegiatan penutupan Musabaqah Tilawah Alquran (MTQ) Yayasan Haji Anif (YHA) ke-IV yang berlangsung di Masjid Al-Musannif Cemara, Medan pada, Sabtu malam (8-4-2023).

Selain Wakil Gubernur  Sumatera Utara (Sumut) Musa Rajekshah,  tampak hadir antara lain Bupati Mandailing Natal (Madina), Sumut H.M. Jafar Sukhairi Nasution, Wakil Bupati Atika Azmi Utammi, Wakil Ketua DPRD Sumut H.Harun Mustafa Nasution, dan Pimpinan Pondok Pesantren Musthafawiyah Purba Baru H. Mustafa Bakri Nasution.

Wakil Gubernur Sumut Musa Rajekshah, Jafar Sukhairi, Atika Azmi Utammi, Harun Mustafa, Mustafa Bakri dan panitia MTQ YHA usai acara. (foto: ist)

Para tokoh itu terlihat santai sembari bincang-bincang di warung kecil tak jauh dari panggung utama MTQ YHA. Sesekali dari kejauhan tampak mereka tersenyum, tertawa kecil dan bergurau sembari menikmati kopi dan jajanan ala lopo di tempat itu.

Tidak jelas apa saja yang diperbincangkan, namun dari gestur wajah mereka terlihat pertemuan tersebut betul-betul dijadikan sebagai sarana mempererat jalinan silaturrahmi di antara para tokoh.

BERITA TERKAIT  DPRD Sumut Prihatin Lihat Kondisi Proyek Tanggul Penahan Banjir di Sungai Aek Pohon

Pada saat menyampaikan sambutan pada acara itu, Musa Rajekshah memberi apresiasi terhadap para peserta. “Kita ingin melalui kegiatan MTQ ini makin banyak generasi yang mencintai Al Quran dan bisa memaknai isi Al Quran. Kita semua yakin tuntunan hidup itu semu ada dalam Al Quran,” kata Ijeck, sapaan akrab wakil gubernur.

Ijeck yang juga Ketua Umum Yayasan Haji Anif mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang terus mendukung MTQ YHA. “Kami berterimakasih kepada semua pihak yang telah menyukseskan kegiatan ini dengan penuh keikhlasan. Bagi sahabat dan masyarakat atas kehadirannya mulai dari pembukaan hingga penutupan, kami ucapkan terima kasih,” katanya.

Bupati Madina Jafar Sukhairi mengaku bangga dengan kegiatan MTQ yang diselenggarakan Yayasan Haji Anif. Dia berharap MTQ ini bisa terus dilaksanakan setiap tahun, sehingga menjadi bagian dari syiar Islam dan ajang mencari talenta-talenta baru pada bidang membaca ayat suci Al Quran.

BERITA TERKAIT  Diduga Berasal dari Gudang BBM, 3 Rumah di Huraba Ludes Dilalap Api

Dia mengatakan pelaksanaan MTQ di Sumut, termasuk yang diselenggaran YHA, bisa semakin banyak digelar dalam rangka melahirkan generasi qurani yang mampu membumikan Al Quran di setiap perilaku dan tindakan dalam kehidupan sehari-hari. “Semoga semakin banyak acara MTQ seperti ini diadakan di Sumut,” kata bupati yang juga ketua DPW PKB Sumut.

Ketika ditanya apakah bincang-bincang dengan Ijeck, Harun Mustafa, Atika, dan Mustafa Bakri menyinggung agenda 2024, Jafar Sukhairi hanya tersenyum. “Ini bagian dari wujud indahnya kebersamaan. Indahanya tatanan silaturrahmi di antara kami. Semoga hal seperti ini terus terpelihara sampai kapan pun,” ujarnya. (*)

Editor: Akhir Matondang

BERBAGI