BERBAGI
foto: ist

TAMBANGAN, BERITAHUta.com–Bupati Mandailing Natal (Madina), Sumut H.M. Ja’far Sukhairi Nasution melaksanakan salat Jumat di Masjid Al-Abror, Desa Pastap, Kecamatan Tambangan, Madina Jum’at (8/7-2022).

Bupati dan rombongan tiba di halaman Masjid Al-Abror pukul 12.00. Seterusnya dia beramah-tamah dengan warga setempat sambil menikmati kopi dan teh di sebuah “lopo”.

Keakraban Ja’far Sukhairi terlihat jelas dengan tokoh masyarakat, anak-anak dan lansia di kecamatan itu. Kepada lansia, bupati meminta doa restu untuk keberkahan dalam memperbaiki Madina ke depan sesuai motto “Madina bersyukur, Madina berbenah”.

Usai melalukan salat Jum’at, bupati menyampaikan sambutan dihadapan para jemaah dan memberikan penjelasan terkait tujuan kedatangannya di desa itu.

Bupati melihat, potensi untuk pertumbuhan perekonomian di Kecamatan Tambangan, khususnya Pastap sungguh besar. Beberapa lini sektor termasuk penghasil buah-buahan ditambah potensi wisata sangat menjanjikan jika dikelola dengan baik serta semangat tinggi.

Sembari menunjuk Rully Andriadi, ST., kepala Dinas PUPR, bupati mengatakan pada 2023 bakal ada pelebaran jalan di Pastap dan sekitarnya.

Pemkab Madina dalam safari tersebut menyerahkan bantuan perlengkapan masjid kepada pengurus BKM Masjid Al-Abror.

Tokoh masyarakat Desa Pastap Sutan Oloan Lubis mengucapkan terima kasih kepada bupati yang telah meringankan langkah berkunjung ke desa tersebut.

Dalam kegiatan di Desa Pastap, bupati juga meresmikan Goa Pastap Boru Sambilan Jogi yang ditandai dengan pemotongan pita dan penandatanganan prasasti. (*)

Editor: Akhir Matondang

BERBAGI

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here