BERITAHUta.com—Tak lama lagi Film Iqro 2 segera hadir. Ini artinya, penantian para penggemar sineas tanah air atas kelanjutan Iqro 1 segera terjawab. Di penghujung September 2018 ini, para pemain pendukung film ini segera terbang ke Inggris untuk menyelesaikan syuting film produksi Masjid Salman ITB tersebut.
“Insyaallah akhir bulan September ini kami berangkat ke Inggris untuk menyelesaikan syuting Film Iqro 2,” kata Cok Simbara kepada beritahuta.com melalui sambungan telepon, Senin (11/9/2018).
Pemeran Opa Aqila dalam Film Iqro 1 mengatakan, Film Iqro 2 direncanakan rampung tahun 2019. Pengambilan gambar pada sekuel kedua ini direncanakan dilakukan di beberapa negara Eropa, seperti Inggris, Paris dan Perancis.
“Saya dan rekan-rekan sudah siap. Sebab sebelumnya kami juga sudah mempersiapkan sekuel kedua Film Iqro 2, “ kata Cok Simbara yang ketika dihubungi sedang syuting sinetron “Maha Cinta” di kawasan Lenteng Agung, Jakarta Selatan.
“Maha Cinta” akan tayang di ANTV dalam beberapa hari ini. Selain Cok Simbara, sinetron antara lain didukung Dimas Beck, Nova Eliza, dan Gabby Marissa.
Mengenai rencana syuting ke eropa, aktor senior asal Mandailing ini menyebutkan, kehadiran Film Iqro 2 merupakan jawaban atas harapan masyarakat terhadap film keluarga berkualitas. “Film ini sekaligus menjadi duta mengenalkan sisi lain wajah Islam kepada dunia. Film Iqro dapat memberi perspektif yang baik tentang Islam ,” katanya.
Dalam suatu kesempatan, Cok Simbara mengatakan kehadiran Film Iqro 1 dan Iqro 2: Petualangan Meraih Bintang diharapkan bisa menjadi bagian dari variasi perfilman Indonesia, sekaligus menghidupkan genre film anak-anak.
“Begitu baca skenario Iqro saya tertarik sekali, karena film anak ini bicara juga tentang pendidikan agama, keluarga, drama, semua lengkap,” kata aktor yang masih terlihat awet muda di jelang usia 65 tahun.
Dari alur cerita dan dialog dalam film, kata Cok Simbara, tersirat pesan utama mengenai pendidikan agama. Misalnya, pengetahuan mendasar bagi anak bahwa ayat Alquran pertama yang diturunkan Allah adalah ‘Iqro’ yang berarti ‘bacalah’.
“Persyaratan Opa ke cucunya juga menjadi salah satu ajakan bagi anak-anak agar semangat belajar mengaji, hal yang bisa membuat anak berpikir kalau mau mendapat sesuatu yang disuka juga harus belajar untuk agama,” tuturnya.
Sebelum hari H memulai syuting sekuel ini, kata Cok Simbara, para pemain dan kru sudah membuat teaser-nya sehingga mereka tinggal mempersiapkan keberangkatan untuk syuting yang sebenarnya.”Udara Eropa diperkirakan sedang dingin, meskipun begitu saya dan semua pendukung dan kru tetap semangat,” ujanya. (tim)