Syuting “Iqro 2” di Inggris Selesai, Tayang Perdana Direncanakan Februari 2019

BERBAGI

BERITAHUta.com—Penantian masyarakat terhadap “Iqro 2” tinggal menghitung bulan. Pasalnya, proses syuting terakhir yang berlangsung di London, Inggris telah usai.

Jika tidak ada aral melintang, film yang dibintangi Cok Simbara sebagai pemeran utama ini akan mulai tayang di bioskop tanah air pada Februari 2019.

Pengambilan gambar pada bagian-bagian akhir cerita “Iqro 2” berlangsung  di Stonehange dan London (Inggris).  Para pemain pendukung tampak begitu semangat menyelesaikan syuting agar proses produksi bisa lebih cepat mengingat para pecinta film Indonesia sudah tidak sabar menunggu film tersebut.

Alhasil jadwal syuting di Eropa dapat selesai pada jelang minggu ketiga bulan ini. Pekan lalu, tepatnya 20 Oktober 2018, para pemain pendukung dan kru “Iqro 2” sudah kembali ke tanah air.

“Alhamdulillah semua berjalan lancar. Sekarang tinggal proses editing. Mudah-mudahan sekitar Februari  tahun depan sudah bisa diputar di bioskop-bioskop tanah air,” kata Cok Simbara kepada Beritahuta.com, Sabtu sore (27/10).

Usai syuting “Irqro 2” Cok Simbara tidak langsung pulang ke tanah air. Bersama istri tercinta, aktor senior yang tampak tetap awet muda ini  masih berlibur di sejumlah negara di Eropa. Saat ini sedang berada di Berlin, Jerman. “Insyaallah pulang ke Indonesia pada 6 Nopember nanti,” katanya.

Pemeran  Opa Aqila dalam Film Iqro 1 menyebutkan, kemasan  “Iqro 2” jauh lebih baik daripada episode pertama karena persiapannya lebih matang. Selain itu, cerita yang disuguhkan lebih kreatif  sesuai tuntutan masyarakat.

“Kemasannya sangat menarik sebagai film edukasi dan religi. Film ini sekaligus menjadi duta mengenalkan sisi lain wajah Islam kepada dunia. ‘Iqro 2’ dapat memberi perspektif yang baik tentang Islam ,” kata aktor senior asal Panyabungan, Mandailing Natal, Sumut.

Cok Simbara menuturkan, kehadiran “Iqro 1” dan “Iqro 2”: Petualangan Meraih Bintang diharapkan bisa menjadi bagian dari variasi perfilman Indonesia, sekaligus menghidupkan genre film anak-anak yang mengandung pendidikan dan agama.

Pada  alur cerita dan dialog dalam film ini tersirat pesan utama mengenai pendidikan agama. Contoh, pengetahuan mendasar bagi anak bahwa ayat Alquran pertama yang diturunkan Allah adalah ‘Iqro’ yang berarti ‘bacalah’. (tim-01)

BERBAGI

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here