BERBAGI
FIT AND PROPER TESTPKB--H.M. Sofwat Nasution ketika mengikuti fit and proper test di kantor DPP PKB di Jakarta, Selasa sore (3/3-2020). (Foto: DPP PKB)

BERITAHUta.com—Brigjend TNI (Purn) H.M. Sofwat Nasution optimis dapat rekomendasi dari Dewan Pimpinan Pusat Partai Kebangkitan Bangsa (DPP-PKB) sebagai bakal calon (balon) bupati Mandailing Natal (Madina) pada Pilkada 2020.

In shaa Allah optimis didukung PKB. Kalau tidak optimis untuk apa saya ikuti fit and proper test ( uji kepatutan dan kelayakan). In shaa Allah, semoga dimudahkan,” kata H.M. Sofwat Nasution sembari mengumbar senyum kepada Beritahuta.com, Jumat (6/3-2020).

Proses penjaringan yang dilakukan di PKB, kata dia, sudah diikuti dari tingkat DPC (Dewan Pimpinan Caban), DPW (Dewan Pimpinan Wilayah) dan DPP. “Itu bukti keseriusan, mohon doanya,” katanya.

BERITA TERKAIT  Berubah, KPU Madina Putuskan PSU Digelar 24 April 2021

Seperti diketahui tiga hari lalu, tepatnya Selasa sore (3/3-2020),  H.M. Sofwat Nasution ikut fit and proper test di kantor DPP PKB, Jalan Raden Saleh, Jakarta.

H.M. Sofwat Nasution didampingi tim penguji fit and proper test DPP PKB. (Foto: DPP PKB)

Selain H.M. Sofwat Nasution, pada kesempatan itu ikut juga dua balon lain yang mendaftar di DPC PKB Madina, yaitu: Jakfar Suhairi dan Ahmad Huzein Nasution.

Dalam kesempatan ini pengujinya adalah dua kader PKB yang juga anggota DPR-RI. Tidak seorang pun boleh masuk ruangan tempat dilakukan uji kepatutan dan kelayakan tersebut, kecuali penguji dan yang diuji. Peserta pertama yang mengikuti agenda ini adalah H.M. Sofwat Nasution, dilanjutkan Jakfar Suhairi dan Ahmad Huzein Nasution.

BERITA TERKAIT  “Jauhi Intrik, Mari Wujudkan PSU Pilkada Madina Secara Demokratis”

Bupati Madina Dahlan Hasan Nasution yang juga mendaftar di DPC PKB, tidak datang untuk melaksanakan kegiatan ini dengan alasan ada kesibukan yang tidak bisa ditinggal.(*)

Peliput: Tim

Editor: Akhir Matondang

BERBAGI

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here