BERBAGI
JUMATAN DI SIRAMBAS--Bak gayung bersambut. Jumat lalu (8/11), M. Sofwat Nasution salat jumat di Masjid Desa Sirambas, Panyabungan Barat, Madina. Tanpa diduga, kepala desa setempat meminta sang jenderal memperkenalkan diri terhadap warganya.

BERITAHUta.com—Mantan calon bupati Mandailing Natal (Madina), Sumut pada pilkada lalu, Drs. H. M. Yusuf Nasution, M.Si., menyatakan dukungan terhadap Brigjend TNI (Purn) M. Sofwat Nasution.

Selain Yusuf, terdapat sejumlah nama baru yang sudah terang-terangan menyatakan ikut bergabung di gerbong sang jenderal. Misalnya, Ustad Yahya Tanjung dari Kecamatan Puncak Sorik Marapi (PSM) dan Ustad Sayaman, asal Desa Sihepeng, Kecamatan Siabu, Madina.

Masih terdapat sejumlah nama tokoh lain yang sudah menyatakan ikut bergabung memenangkan Sofwat, namun karena sesuatu hal, mereka minta diumumkan pada saat yang tepat.

Drs. H.M. Yusuf Nasution, M.si.

Ustad Yahya dan Sayaman telah bertekad ikut membantu memenangkan Sofwat pada pilkada yang akan digelar pada September 2020. Mereka juga menyebutkan, keterlibatan dalam mendukung bakal calon (balon) bupati semata-mata karena prihatin dengan kondisi kabupaten ini.

“Bagi saya membantu Pak Sofwat dalam pilkada nanti merupakan panggilan hati nurani. Mudah-mudahan beliau lolos jadi calon bupati sehingga bisa bertarung dengan kandidat lain ,” ujar Yahya Tanjung.

BERITA TERKAIT  Dinilai Paling Berpeluang Menang, Partai Gelora Beri Dukungan pada Sofwat-Beir

Hal serupa dikatakan Sayaman. Ia juga merasa terpanggil untuk turut memenangkan Sofwat. “Di dalam atau di luar tim, saya siap membantu jenderal dalam pilkada ini,” katanya.

Sementara itu, Yusuf mengatakan sejak nama Sofwat disebut-sebut bakal maju pada pilkada 2020, ia sudah punya pirasat bakal ikut  bergabung dan membantu memenangkan alumni SMA Negeri Panyabungan (1979) itu.

“Hanya saja saat itu saya belum tahu kebenarannya secara pasti, apakah serius mau maju. Dengan mendaftar di partai politik, apalagi hampir semua parpol yang ada kursi di dewan didaftarkan, menurut saya Pak Sofwat tidak sedang main-main. Ini sangat serius untuk menang,” katanya.

Saya yakin, lanjut mantan sekretaris kabupaten (sekkab) Madina, Sofwat sangat berpeluang memenangkan pilkada nanti, siapapun lawannya. “Memang segala sesuatu masih bisa terjadi. Ini politik. Tetapi melihat gelombang dukungan yang terus berdatangan, saya makin yakin sampai saat ini yang paling berpeluang adalah Pak Sofwat,” kata Yusuf, yang pada pilkada lalu berpasangan dengan Drs. Imron Lubis.

BERITA TERKAIT  7 Kelompok Pengajian di Siabu Siap Dukung Sofwat-Beir di Pilkada Madina

Yusuf menyebutkan, semestinya beberapa hari lalu ia ikut mendampingi Sofwat mendaftar ke partai politik (parpol) sebagai balon bupati Madina. Karena sedang berada di luar kota, ia pun tidak bisa turut bersama-sama tim pendukung lainnya ke parpol.

“Saya siap mendukung Pak Sofwat. Ini wujud kecintaan saya terhadap daerah kita,” kata ketua Muhammadiyah Madina ini.

Sebelumnya, H. Aswan Hasibuan, mantan ketua Bappeda Tapanuli Selatan dan Madina juga sudah menyatakan bergabung dalam tim pemenangan Sofwat. “Sosok seorang jenderal yang cerdas, relegius, dan sederhana sangat pantas didukung. Sudah saatnya kita menaikkan kembali wibawa kabupaten ini. Pak Sofwat sangat pantas didukung. Saya sudah banyak ngobrol dengannya, visi dan misinya sangat jelas,”sebutnya. (*)

Peliput: Tim

Editor: Akhir Matondang

 

BERBAGI

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here